Rabu, 24 Juni 2015

Perkembangan Teknologi

http://3.bp.blogspot.com/

            Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi di Indonesia diperkenalkan oleh pemerintah kolonial belanda. Masyarakat Indonesia di perkenalkan dengan kendaraan tempur dan alat-alat transportasi lainnya. Semua teknologi tersebut berasal dari benua Eropa. Dari tahun ketahun teknologi terus berkembang dan memunculkan inovasi-inovasi baru yang luar biasa. Kemajuan teknologi ini semakin membantu memudahkan manusia untuk mencari berbagai informasi yang diperlukannya maupun mempermudah perkerjaan manusia. Teknologi membantu dalam berbagai bidang, seperti bidang ekonomi, pangan dan lain sebagainya.
Ada beberapa manfaat dari perkembangan teknologi, diantaranya:
  • Membantu manusia untuk menyelesaikan berbagai pekerjaan mereka secara lebih baik dan efisien.
  • Membantu manusia memprediksi mengenai fenomena yang akan      terjadi di masa mendatang Contohnya memprediksi terjadinya gerhana bulan dan juga peristiwa bencana alam untuk meminimalisir jatuhnya korban jiwa,
  • Dan lain sebagainya.
Meskipun terdapat banyak manfaat dari perkembangan teknologi, terkadang perkembangan teknologi juga memiliki kekurangan atau terkadang dapat menimbulkan kerugian. Tetapi itu semua juga tergantung pada pengguna teknologi tersebut.

Contoh perkembangan teknologi komputer

            Pada awal ditemukan, komputer memiliki berat 30 ton, panjang 30 M dan tinggi 2.4 M dan membutuhkan daya listrik 174 kilowatts. Komputer generasi pertama ini menggunakan Tabung hampa udara (vacum-tube) yang terbuat dari kaca untuk penguat sinyal. Namun hal tersebut masih banyak mempunyai kendala seperti: mudah pecah, dan cepat menyalurkan panas. Karena perkembangan teknologi yang terus menerus, ukuran komputer yang memiliki ukuran besar , sekarang berukuran lebih simple dan mudah dibawa kemana-mana (laptop). Meskipun begitu, jika digunakan terus menerus juga akan menimbulkan efek negatif pada penggunanya, diantaranya adalah gangguan pada penglihatan dan membuat pengguna tersebut lupa waktu.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar